Bisnis fashion memang selalu menarik untuk digeluti karena sudah menjadi bagian dari gaya hidup. Meskipun sudah banyak yang membuka usaha jualan baju dan keperluan fashion lainnya, Anda tetap bisa kok bersaing dan meraup untung besar. Coba gunakan contoh copywriting jualan baju saat mempromosikannya agar lebih menarik.
Mengingat target market pengguna baju sangat luas dan beragam, maka pastikan memilih diksi copywriting yang sesuai dengan pengguna baju tersebut. Supaya Anda tidak bingung memikirkannya sendiri, boleh simak ulasan di bawah ini agar mendapatkan gambaran dalam menuliskan copywriting yang unik dan bikin penasaran.
Baca Juga: 50 Contoh Copywriting Gamis yang Mampu Memikat Calon Pembeli
Contoh Copywriting Baju
Berikut adalah beberapa contoh copywriting yang bisa Anda gunakan mempromosikan jualan baju Anda:
1. Baju Gamis
Gamis merupakan pakaian religius sehingga modelnya lebih longgar dan bisa menutup semua area badan dengan baik. Anda bisa memilih diksi yang berhubungan dengan material gamis dan juga modelnya.
Kedua poin tersebut sangat penting karena aspek tersebutlah yang akan menentukan kenyamanan dan rasa percaya diri pengguna saat memakai gamis tersebut.
Adapun, contoh copywriting jualan baju gamis sehari-hari antara lain:
- “Siapa bilang pakai baju syar’i nggak bisa tampil stylish? Coba deh ukhti belanja gamis di olshop Syar’I Cantik, dijamin penampilan jadi makin fresh dan kekinian. Material kain yang adem, nggak bikin ukhti kegerahan saat melakukan aktifitas seharian. Yuk ukhti, kepoin semua koleksinya di IG @Syar’i_Cantik.”
- “Susah nemuin gamis dengan ukuran yang pas dengan tinggi badan? Sahabat Gamis Custom nggak perlu bolak-balik ke penjahit lagi kalau pesan gamis di toko kami. Kabar gembiranya, Anda bisa membuat desain sendiri sehingga nggak khawatir kepanjangan atau kebesaran lagi. Pesan satu piece saja kami layani, apa lagi banyak!”
Contoh copywriting jualan baju gamis pesta:
- “Assalamualaikum ukhti, bulan ini sudah dapat berapa undangan nikah, nih? Biar nggak pusing mikir nanti mau pakai gamis apa yang keren dan anggun, sini merapat dulu ke toko Gamis_Modern. Kombinasi bahan satin dan brukat akan membuat penampilan ukhti semakin mempesona dan paripurna. Biar nggak penasaran dengan koleksi lainnya, bisa langsung datang ke alamat Jl. Diponegoro 1 Surabaya, ya. Kalau mager mau keluar rumah bisa checkout di olshop @Gamis_Modern!”
- “Selamat akhir pekan! Untuk menemani waktu santai Anda, kami akan menawarkan koleksi gamis pesta terbaru. Modelnya ciamik banget karena mengusung konsep less is more! Materialnya terbuat dari kain Wolfis adem dan banyak pilihan warna yang kalem. Ingin punya koleksi terbaik dari kami? Langsung chat admin, ya. Mbaknya gercep, ramah, dan baik hati ☺“
2. Kaos Couple
Sekarang ini, banyak pasangan muda yang suka memakai outfit kembaran. Nah, Anda bisa memanfaatkan peluang ini untuk menjual baju couple dengan desain tulisan custom. Selain itu, gunakan contoh copywriting fashion baju couple dengan bahasa yang anak mudah banget atau kekinian.
Adapun, contoh copywriting jualan baju couple kekinian antara lain:
- “Hello couple goal! Yuk, surprise-in ayang pakai baju couple biar makin kompak. Couple goal yang jago desain, bisa buat sendiri desainnya dan kami akan siap bantu cetak. Keren nggak tuh! Yang nggak bisa desain nggak usah panik. Kami juga sudah sediakan banyak desain keren dan unyu! Daripada lama mikir, mending langsung chat admin aja buat order!”
- “Biar semua dunia tahu kalau dia sudah menjadi milikmu, coba deh gunakan baju couple koleksi Unique_Couple! Mengungkapkan perasaan nggak melulu harus dengan kata-kata, karena bisa juga dengan kaos couple. Untuk info detail produk dan pemesanan, langsung DM atau chat kontak di bio.”
3. Atasan Koko
Ladang jualan baju lainnya yang bisa Anda eksplor yaitu baju atasan koko. Pakaian khas untuk laki-laki ini tidak hanya bisa digunakan saat lebaran, namun baju koko juga bisa untuk outfit shalat Jumat atau acara pengajian.
Agar menarik minat pengguna baju koko, maka gunakan contoh kalimat copywriting jualan baju yang sesuai segmen pemakainya.
Contoh copywriting jual baju koko untuk anak muda yaitu:
- “Altara baru saja meluncurkan model baju koko keren dan modern, nih. Ready semua warna dan ukuran, bisa untuk outfit jumatan. Saat dikenakan, Anda pasti akan terlihat lebih ganteng dan bersahaja dengan balutan baju koko kami. Percaya deh kalau masalah kerja, Anda yang paling produktif. Tapi kalau masalah outfit, Altara yang memahami kebutuhan Anda.”
- “Jangan nunggu lebaran, baru beli baju koko. Sekarang juga bisa kok, biar pas sholat makin ganteng dan berkharisma. Nggak percaya? Buktikan sendiri dengan beli baju koko di Rizki Berkah! Material bahan menggunakan kualitas premium jadi sangat nyaman saat Anda pakai. Beli banyak juga aman di kantong karena harganya terjangkau.”
Contoh copywriting jualan baju koko untuk anak-anak, antara lain:
“Hai Bunda…..
Si kecil sudah mulai aktif belajar ngaji, ya Bun? Biar makin semangat dan keren waktu ngaji, pakai setelan baju koko dari Cool Kids yuk, Bu.
Ada ukuran baju untuk anak usia 2 tahun hingga 12 tahun. Satu set dapat celana, baju dan kopiah. Harga mulai dari 135K aja loh Bun (belum termasuk ongkir).
Silakan chat di 085298XXXXXX untuk detail informasi pemesanan.”
4. Busana Batik
Peluang usaha jualan baju lainnya yang juga memiliki potensi menjanjikan yaitu baju batik. Umumnya, keluarga akan menggunakan seragam batik agar terlihat lebih kompak dan elegan. Berikut merupakan contoh copywriting yang bisa Anda gunakan
Contoh copywriting jualan baju batik wanita:
“Hadirkan penampilan elegan dan menawan dengan mengenakan busana batik terbaru dari Butik Kencana.
Kami menyediakan koleksi dress, kebaya kutu baru, bolero, blazer, cardigan, dan rok batik. Tersedia berbagai macam motif batik khas daerah dan batik modern.
Untuk pemesanan online, bisa checkout di olshop @ButikKencana atau DM di IG kami @butik.kencana”
Contoh copywriting jualan baju batik sarimbit:
“Tunjukkan kekompakan keluarga dalam setiap kesempatan dengan menggunakan batik sarimbit.
Kami melayani jasa jahit sehingga Anda bisa memesan model sesuai dengan keinginan dan ukuran yang pas. Proses pengerjaan kami sangat cepat yaitu maksimal 7 hari setelah pemesanan. Kami akan langsung memulai pengerjaan setelah Anda menyelesaikan transfer.
Dapatkan potongan diskon 10 % untuk pemesanan lebih dari 5 pieces baju.”
5. Baju Olahraga
Masyarakat mulai banyak yang mempraktikkan gaya hidup sehat dan olahraga agar kuat menghadapi serangan virus penyakit. Anda bisa memanfaatkan peluang ini dengan menjual baju olahraga.
Adapun, contoh copywriting jualan baju olahraga yaitu:
“Hai, penggiat hidup sehat!
Yuk gunakan outfit olahraga MFit biar tetap fashionable dan stylish saat nge-gym.
Material spandex lycra yang ringan dan adem, bikin olahraga lebih nyaman.
Kamu bisa melakukan banyak gerakan olahraga tanpa ribet.
Diskon 25% untuk pembelian hari ini saja!”
Sudah Menemukan Contoh Copywriting Jualan Baju yang Cocok?
Copywriting merupakan salah satu strategi pemasaran digital yang umum pebisnis gunakan di media online. Selain itu, strategi ini juga bisa untuk media cetak. Tujuan menggunakan copywriting yaitu menarik perhatian konsumen sehingga meningkatkan penjualan. Kami juga memiliki artikel lain tentang contoh copywriting fashion yang bisa Anda jadikan referensi.
Makinrajin menyediakan jasa copywriting terpercaya yang dapat membantu Anda merangkai kalimat yang dapat memikat calon pembeli Anda.
I’m an experienced SEO Specialist who can grow a website through organic channel. I’m also passionate about digital marketing and web development