Dalam berjualan suatu produk, baik makanan, pakaian, obat-obatan, maupun alat kecantikan, Anda tak hanya perlu memerhatikan kualitas barangnya saja. Anda juga perlu memerhatikan standar desain kemasan produk yang wajib mengikuti ketetapan SNI atau Standar Nasional Indonesia dari pemerintah Indonesia.
Apa Saja Standar Desain Kemasan Produk yang Baik?
Suatu desain kemasan produk tidak boleh Anda buat dan pakai dengan sembarangan. Ada bermacam-macam aturan mengenai kemasan suatu barang jualan yang wajib mengikuti kriteria SNI. Oleh karena itu, mari baca penjelasan di bawah ini supaya Anda tahu apa saja ketetapan desain kemasan tersebut.
1. Ada Nama Barang dan Logo Perusahaannya
Pertama, standar desain dari kemasan produk yang berlaku (SNI) yaitu berupa pencantuman nama barang dan logo bisnis yang memproduksinya. Adanya nama produk serta logo perusahaan bertujuan untuk memudahkan konsumen saat membeli barang dan mengetahui siapa yang membuatnya.
Selain itu, peraturan pertama ini sangat penting dalam mencegah aksi pemalsuan nama produk dan juga penjiplakan atau plagiarisme. Dengan adanya standarisasi seperti ini, pemilik produk yang sah pun dapat melaporkan aksi pemalsuan dan penjiplakan dengan mudah kepada pihak yang berwenang untuk menyelidikinya.
2. Daftar Komposisi Produk Tertera dengan Jelas
Standar desain kemasan produk yang kedua adalah tulisan daftar komposisi barang di bagian samping atau belakang bungkus produk. Kriteria ini wajib ada untuk produk makanan, minuman, obat-obatan, dan kosmetik serta petunjuk penggunaan barang jika perlu.
Sebagai catatan, daftar komposisi barang ini juga harus mencantumkan bahan-bahan yang sifatnya khusus dan tidak boleh disalahgunakan. Contohnya seperti zat pewarna kimia, kandungan alkohol, atau bahan makanan yang bisa menimbulkan gejala alergi pada orang-orang tertentu.
3. Wajib Menyertakan Tanggal Kadaluwarsa
Tanggal kadaluwarsa merujuk kepada batas terakhir masa pemakaian suatu produk sebelum produk tersebut tak lagi layak pakai. Kriteria standar desain kemasan produk dari SNI ini harus selalu tercantum untuk produk-produk makanan, minuman, obat, dan kosmetik tanpa kecuali.
Sebuah kemasan produk wajib menyertakan penanda tanggal kadaluwarsa yang bisa terlihat jelas oleh konsumen, baik tua maupun muda. Jika ada produk yang tidak mencantumkan tanggal kadaluwarsa, maka pihak berwenang mempunyai hak untuk menarik produk itu dari peredaran.
4. Dapat Menampung Produk dengan Pas
Adapun standar desain wadah untuk mengemas barang jualan di nomor empat adalah daya tampung kemasan yang harus pas. Volume atau daya tampung produk pada kemasan itu tidak boleh sampai gembung. Namun, isinya juga jangan terlalu sedikit, sehingga sebaiknya Anda ukur dengan baik.
Daya tampung pada kemasan produk ini patut Anda perhatikan, sebab kemasan yang menggembung berpotensi membuat isinya bocor. Sementara itu, kemasan dengan isi yang tidak sampai penuh berisiko merusak kemasan serta produknya juga bisa ikut rusak karena paparan udara di dalamnya.
5. Tidak Mudah Bocor dan Rusak
Di nomor enam, ada standar desain suatu pembungkus barang jualan yang perlu Anda ketahui. Standar itu adalah bahan kemasan yang digunakan bersifat tidak mudah bocor dan rusak selama produk belum terpakai. Hal ini bukan hanya sekadar menghemat uang Anda, tetapi juga menjamin kepuasan konsumen.
Oleh karena itu, coba Anda pilih-pilih material mana yang cocok sebagai kemasan barang jualan. Plastik, logam, alumunium, dan karton adalah pilihan bahan kemasan yang aman, tergantung dari jenis produk yang hendak dijual.
Selain itu, hindari juga bahan-bahan seperti styrofoam, daun pisang, atau kertas koran sebab mereka tergolong mudah rusak dan kurang aman.
6. Harus Ada Logo Halal dan Logo SNI
Selanjutnya, standar desain kemasan produk yang keenam adalah memiliki dua logo vital, yaitu logo halal dan logo tanda SNI. Pihak yang berhak menerbitkan logo halal adalah Majelis Ulama Indonesia atau MUI yang bekerja sama dengan Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH).
Sementara itu, untuk logo tanda SNI, pihak yang berwenang untuk menerbitkannya ialah Badan Standardisasi Nasional atau BSN. Apabila Anda berniat mengajukan permintaan logo tersebut, Anda wajib menyiapkan sejumlah dokumen khusus serta mengisi formulir permintaan di kantor BSN.
7. Kedap Air dan Kedap Udara
Kemudian di nomor tujuh ada standar desain dari kemasan produk yang berlaku (SNI) berupa penutup kemasan yang kedap air dan udara. Hal ini wajib ada, sebab mungkin saja terdapat partikel radikal bebas di udara dan juga air mampu membuat produk busuk atau tercemar.
Meskipun demikian, kemasan produk tersebut, baik dalam bentuk botol, kantong, kotak, maupun mangkuk bersegel harus dapat konsumen buka dengan mudah. Penutup kemasan yang kedap air dan udara itu sifatnya adalah sebagai pengawet produk dari paparan lingkungan di sekitarnya.
8. Bobot dan Ukuran Kemasan Harus Sesuai
Bagi Anda yang menjual barang dalam jumlah banyak, ada standar desain kemasan produk yang tidak boleh sampai Anda lupakan. Kemasan produk wajib mempunyai ukuran yang tepat dan pas demi mencegah isi produk dari potensi menggembung, apalagi bocor hingga pecah dari kemasannya.
Selain itu, Anda pun lebih baik mengutamakan kemasan yang bobotnya ringan, supaya gampang untuk Anda pindahkan. Kemasan yang berukuran besar cenderung berbobot besar pula, maka Anda dianjurkan untuk mencari kemasan yang berbahan ringan, tetapi cukup untuk menampung produk.
9. Higienis dan Layak Daur Ulang
Inilah kriteria SNI untuk kemasan produk jualan yang terakhir, yaitu menggunakan kemasan yang higienis dan layak diolah kembali. Higienis artinya kemasan barang tersebut wajib bersih dari noda, kotoran, kontaminasi biologis, hingga cacat dalam bentuk apapun.
Sekadar higienis saja belum cukup; bahan kemasan barang jualan tersebut juga sebaiknya dapat masyarakat daur ulang dengan mudah. Tujuannya adalah untuk mengurangi sampah industri maupun sampah rumah tangga, serta untuk menjaga kebersihan lingkungan.
Siap Mengikuti Standar Desain Kemasan Produk dari SNI?
Demikianlah artikel ini menjabarkan tentang peraturan SNI dari pemerintah dalam hal mengemas produk jualan. Apakah Anda sedang mencari jasa desain kemasan produk yang murah dan terpercaya untuk bisnis Anda? Makinrajin ialah pilihan terbaik yang bisa Anda andalkan!
I’m an experienced SEO Specialist who can grow a website through organic channel. I’m also passionate about digital marketing and web development