Alexandromeo Lawrence I'm an experienced SEO Specialist who can grow a website through organic channel. I'm also passionate about digital marketing and web development

Apa Itu Firebase? Pengertian, Fitur dan Fungsinya (Lengkap)

2 min read

Firebase Adalah - Pengertian, Fitur dan Fungsinya (Lengkap)

Firebase adalah salah satu tool yang banyak dipakai oleh kalangan developer Indonesia untuk membangun aplikasi mobile maupun situs web. Para developer menganggap bahwa tool satu ini mampu mempercepat proses pengembangan aplikasi berkat keunggulan dan kemudahan cara kerjanya.

Bagi yang berkecimpung atau tertarik pada ranah pengembangan dan pembangunan aplikasi, sudah tahu tentang tool ini belum? Jika belum, mari simak ulasan tentang pengertian, fitur, dan fungsi tool firebase berikut ini!

Apa Itu Firebase?

Firebase adalah sebuah platform dari Google yang dapat memberikan beberapa macam kemudahan dalam upaya pengembangan aplikasi berbasib Android, iOS, web, hingga Unity.

Lebih tepatnya, platform tersebut merupakan Backend as a Service (BaaS) dan Cloud Service Provider dengan basis database NoSQL (bukan SQL) keluaran perusahaan Google. Itulah mengapa, platform pengembangan aplikasi ini mampu mempercepat pekerjaan para developer khususnya dalam urusan back-end.

Umumnya, upaya pembuatan dan pengembangan aplikasi memerlukan proses kerja rumit dan usaha yang terbilang besar. Namun, Firebase mampu menjadi solusi praktis dalam membantu menciptakan berbagai macam aplikasi dengan lebih menyenangkan.

Bahkan, Anda juga bisa lho membuat aplikasi populer seperti e-commerce, games, hingga pengirim pesan dengan bantuan teknologi app development satu ini. Lebih hebatnya lagi, Anda bisa menggunakan platform ini secara gratis meskipun ada juga layanan yang memasang harga tertentu.

Lebih spesifiknya, Firebase menyediakan dua pilihan layanan yaitu SPARK Plan dan BLAZE Plan. SPARK adalah opsi layanan gratis, sedangkan BLAZE merupakan opsi layanan berbayar dengan ketersediaan fitur yang lebih lengkap.

Kira-kira, fitur apa sajakah yang tersedia dalam platform pengembangan aplikasi ini? Jika penasaran, temukan jawabannya pada penjelasan selanjutnya.

Fitur-Fitur Firebase Beserta Fungsinya

Dalam ranah pengembangan aplikasi, salah satu tool yang dapat mempercepat dan mempermudah jenis pekerjaan tersebut adalah Firebase. Kemudahan yang ada pada platform tersebut tentunya disokong oleh adanya fitur-fitur canggih sebagai berikut.

1. Cloud Firestore

Fitur ini berfungsi untuk membuat, menyimpan, dan menyinkronkan kueri data aplikasi dengan cara kerja canggih. Dengan adanya Cloud Firestore, Anda bisa berkolaborasi dengan para pengguna yang lain dalam proses pembuatan aplikasi.

Selain itu, fitur ini juga lebih cocok Anda gunakan untuk membuat aplikasi dengan kebutuhan interaksi yang rumit serta kapasitas data yang besar seperti halnya e-commerce app.

2. Realtime Database

Platform pengembang aplikasi milik Google ini memiliki Realtime Database yang dapat menyimpan dan menyinkronkan data-data secara langsung ke banyak user sekaligus. Atas alasan ini pula, Anda membutuhkan koneksi internet selama menggunakan platform app development ini.

Meski online, fitur ini ternyata juga mendukung sinkronisasi data secara offline yang hanya berlaku pada pengembangan aplikasi Android dan iOS. Selanjutnya, jika Anda hendak melakukan pembuatan aplikasi berbasis web, fitur ini terbilang kurang cocok dalam mendukung proses kerja tersebut.

3. Firebase Crashlytics

Fitur Crashlytics ini berfungsi untuk mengidentifikasi adanya error di dalam aplikasi baik yang berbasis Android, iOS, tvOS, MacOS, hingga watchOS. Bagusnya lagi, fitur ini akan memberikan laporan error secara real-time sehingga memungkinkan Anda untuk mengambil tindakan pemecahan masalah pada saat itu juga.

Selain itu, Crashlytics akan memberikan laporan error secara detail untuk mempermudah proses perbaikan terhadap masalah tersebut. Bersama fitur ini, Anda juga lebih bisa menentukan prioritas pemecahan masalah yang sekiranya paling krusial.

4. Firebase Analytics

Jika Anda hendak membuat aplikasi untuk keperluan bisnis, fitur ini akan menjadi salah satu kebutuhan wajib untuk mencapai kesuksesan bisnis. Mengapa demikian? Sebab, fitur yang terintegrasi dengan Google Analytics ini akan mengumpulkan data pengguna aplikasi yang merupakan suatu kebutuhan vital bagi setiap pemilik bisnis.

Dengan mengetahui data pengguna, pemilik aplikasi bisnis akan lebih mudah menetapkan strategi penjualan yang paling efektif di masa mendatang. Selain itu, fitur ini juga bisa memungkinkan Anda untuk membuat segmentasi pengguna berdasarkan user attributes.

5. Firebase Authentication

Proses pembuatan sistem autentikasi aplikasi terbilang sangat rumit. Terlebih lagi, pengembangan sistemnya juga memerlukan waktu yang terbilang lama. Bisa Anda bayangkan betapa besarnya usaha yang perlu developer alokasikan dalam pengembangan sistem autentikasi tersebut.

Untungnya, masalah ini bisa Anda atasi dengan memanfaatkan fitur Authentication yang mudah dan praktis. Fitur ini dapat mendukung pembuatan sistem login yang aman dan menggunakan autentikasi via ponsel, email dan sandi, akun Google, Facebook, dan sebagainya.

6. Cloud Messaging 

Fitur Cloud Messaging berfungsi untuk mengirim dan menerima pesan pada aplikasi mobile dan web tanpa pungutan biaya apapun. Selain itu, fitur milik Firebase ini juga mendukung pengiriman dan penerimaan notifikasi pada aplikasi tanpa memerlukan teknik coding apapun.

Untuk pengiriman pesan, Anda bisa menargetkan segmen dan jenis perangkat tertentu sesuai dengan data demografi dan perilaku pengguna. Sedangkan untuk notifikasi, Anda bisa mengirimkannya berdasarkan tanggal, zona waktu, serta riwayat perilaku tertentu dari pengguna.

7. Remote Config

Fitur ini dapat Anda gunakan untuk mengubah tampilan dan konfigurasi aplikasi tanpa perlu mengunduh versi terbarunya. Namun, Anda tidak bisa melakukan perubahan aplikasi yang bersifat krusial contohnya yang berkaitan dengan perizinan.

Hal menarik dari pemanfaatan fitur ini adalah Anda bisa melakukan eksperimen pengubahan aplikasi secara fleksibel tanpa harus meluncurkan versi barunya. Kalaupun Anda sudah terlanjur meluncurkan versi aplikasi baru, Anda masih bisa melakukan rollback atau penggunaan kembali aplikasi versi lama. 

Kesimpulan

Apa itu Firebase? Platform milik Google yang berguna untuk membuat dan mengembangkan aplikasi dengan mudah. Saking mudahnya, layanan ini sangat cocok bagi kalangan pemula yang baru ingin belajar.

Bagaimana, apakah Anda tertarik belajar dan mengutak-atik tool pengembangan aplikasi satu ini?

Alexandromeo Lawrence I'm an experienced SEO Specialist who can grow a website through organic channel. I'm also passionate about digital marketing and web development