Alexandromeo Lawrence I'm an experienced SEO Specialist who can grow a website through organic channel. I'm also passionate about digital marketing and web development

5 Plugin Social Media WordPress Terbaik, Buat Website Naik Level

2 min read

5 Plugin Social Media WordPress Terbaik, Buat Website Naik Level

Plugin social media WordPress merupakan fitur tambahan yang bisa Anda tambahkan dalam website  yang Anda kelola. Selain meningkatkan performa, pemilihan plugin yang tepat juga dapat meningkatkan traffic web tersebut. Penasaran? Simak artikel ini untuk dapatkan 5 rekomendasi plugin share social media WordPress!

5 Plugin Social Media WordPress Terbaik

Plugin adalah salah satu cara mudah untuk menghubungkan website Anda dengan sosial media. Namun, kendala plugin semacam ini adalah banyak yang belum seimbang, bahkan cenderung berpotensi memperlambat performa web. Oleh sebab itu, Anda dapat mempertimbangkan plugin WordPress terbaik berikut ini:

1. Smash Balloon 

Fitur pertama yang bisa Anda pilih adalah plugin yang memungkinkan penggunanya menampilkan foto dan video yang ada di akun sosial media yang Anda miliki. Bahkan, fitur tambahan WordPress ini juga memungkinkan penggunanya menampilkan pilihan konten terbaik melalui sistem moderasi bawaan.

Plugin yang sudah mencapai lebih dari 1 juta pengguna ini juga memiliki beragam fitur canggih yang membuat tampilan website lebih menarik. Yang jadi idola dari plugin social media WordPress ini, yakni tersedia pada versi free dan punya performa super cepat, karena semua gambar akan tersimpan dalam cache.

Berikut beberapa fitur unggulan yang bisa Anda gunakan:

  • Social Wall: Mengkombinasikan feed di berbagai sosmed (FB, IG, Twitter dan Youtube).
  • Unlimited Feeds: Memungkinkan membuat feed tanpa batas.
  • Mobile-Responsive: Responsif di berbagai perangkat.
  • Customize Design: Kontrol penuh tampilan feed Anda.

2. Novashare

Pilihan fitur sosmed untuk website berikutnya adalah Novashare, yang memungkinkan Anda menambahkan tombol berbagi pada lebih dari 15 sosial media. Bahkan, plugin share social media WordPress terbaik ini juga memiliki kapasitas yang cukup kecil, dengan sistem terbaik yang responsif dan ramah GDPR.

Dengan kapasitas hanya 5 Kb untuk frontend, pastinya loading web tidak akan terlalu terpengaruh dengan plugin satu ini. Belum lagi, plugin ini punya tampilan UI yang cukup mudah Anda operasikan, sehingga pemanfaatan plugin akan lebih optimal. 

Dengan harga lisensi mulai dari $29,95, Anda akan mendapatkan beberapa fitur unggulan berikut ini:

  • Menambahkan tombol share dan juga bilah sosmed mengambang.
  • Penunjuk total shared content.
  • Fitur penambah pin hover gambar pada Pinterest
  • Pelacakan UTM.

3. AIO SEO (All In One SEO)

Plugin keren berikutya yang wajib Anda coba adalah AIO SEO. Dengan plugin ini, Anda bisa mengoptimalkan SEO dari web dan setiap konten yang Anda buat. Selain itu, Anda juga bisa meninjau seluruh konten dan page yang dikelola oleh editor secara real time online.

Tidak hanya itu, dengan plugin ini, Anda bisa mengatur seluruh thumbnail medsos (khusus Facebook) yang terhubung dengan web yang Anda kelola. Bahkan, Anda juga bisa mengonfigurasi, menerima cuplikan, dan juga verifikasi kode keamanan Twitter hanya dengan satu aplikasi ini. Selain itu, AIO juga memiliki fitur unggulan lain seperti:

  • Kontrol penuh sosial media yang terhubung.
  • Generator peta situs dengan format video.
  • Peta situs berita Google.

Plugin social media WordPress terbaik berikutnya yang bisa Anda gunakan adalah fitur tambahan yang sudah digunakan oleh lebih dari 300.000 pengguna. Dengan memanfaatkan plugin ini, Anda bisa memendekkan tautan menjadi link yang lebih mudah Anda ingat.

Hal ini pastinya akan lebih menarik minat baca para audiens, karena link super panjang bisa jadi lebih singkat dan mudah masuk ke otak. Sehingga, tautan yang Anda buat akan terlihat lebih clean, dan mudah untuk Anda selipkan di berbagai artikel. Hal ini juga pastinya membantu web untuk menjangkau lebih banyak audiens.

Anda bisa menggunakan plugin berbayar maupun mencoba versi gratisan terlebih dahulu. Fiturnya juga cukup menarik, mulai dari:

  • Pelacak jumlah klik pertauran.
  • Atarmuka laporan yang dapat Anda filter sesuka hati.
  • Memberikan akses pengunduhan laporan detail dengan format CSV.

5. Monarch

Rekomendasi plugin social media WordPress terakhir yang bisa Anda coba adalah Monarch. Plugin ini dapat mengintegrasikan banyak media sosial yang terhubung dengan WordPress. Bahkan, Monarch memiliki dukungan penuh dari lebih 20 situs sosmed, yang menyediakan penyesuaian tambahan.

Plugin dengan lebih dari 300.000 pengguna ini juga mendukung mekanisme berbagi yang sangat mudah Anda aktifkan. Selain itu, Monarch juga memiliki fungsi dan fitur super keran sejak awal release pada tahun 2014 silam. Contohnya adalah beberapa fitur unggulan Monarch dibawah ini:

  • Pemicu Pop up.
  • Pemicu Fly in.
  • Mesin analisis data shared content yang lengkap dan aktual.
  • Menyediakan akses kustomisasi dengan jangkauan yang cukup luas.
  • Memungkinkan penggunanya mendapatkan bantuan aktif dengan metode ticketing.
  • Memberikan laporan dan dokumentasi yang bisa Anda unduh dengan format CSV.

Plugin Social Media WordPress Manakah yang Anda Incar?

Nah, itulah 5 plugin share social media WordPress terbaik yang wajib untuk Anda cobain satu per satu! Mulai dari Smash Balloon, Novashare, AIO SEO, Pretty Links, dan juga Monarch. Dengan memilih plugin sesuai kebutuhan melalui fitur dan performa yang ditawarkan, pastinya web yang Anda kelola bisa lebih estetik dan naik level!

Alexandromeo Lawrence I'm an experienced SEO Specialist who can grow a website through organic channel. I'm also passionate about digital marketing and web development