Alexandromeo Lawrence I'm an experienced SEO Specialist who can grow a website through organic channel. I'm also passionate about digital marketing and web development

Apa itu Use Case Diagram? Pengertian, Komponen dan Simbolnya!

2 min read

Apa itu Use Case Diagram Pengertian, Komponen dan Simbolnya!

Sebagian masyarakat pasti masih merasa asing dengan use case. Use case diagram sendiri sangat berbeda apabila dibandingkan dengan flowchart. Untuk mengetahui lebih lengkap mengenai jenis diagram yang satu ini, simak pembahasan mengenai apa itu use case diagram berikut ini! 

Apa itu Use Case Diagram?

Use case diagram adalah suatu diagram yang digunakan untuk menunjukkan keterkaitan antara aktor dan juga sistem dalam suatu kegiatan atau interaksi. Diagram ini sendiri biasanya digunakan dalam berbagai hal. Contohnya seperti pengembangan perangkat lunak.

Use case seringkali digunakan dalam pengembangan perangkat lunak karena keberadaan diagram ini akan sangat membantu mempermudah proses pengembangannya. Anda bisa lebih mudah mengetahui kebutuhan fungsionalitas dari sebuah sistem dengan menggunakan use case ini.

Tujuan utama dari dibuatnya use case adalah memberikan informasi kepada user atau client terkait permintaan mereka. Inilah kenapa use case biasanya dibuat sesederhana mungkin dan seringkas mungkin. Tujuannya agar user bisa dengan mudah memahami informasi yang ada pada use case tersebut.

Perlu Anda ketahui bahwa use case merupakan bagian dari UML atau Unified Modeling Language. Artinya diagram yang satu ini juga termasuk diagram yang biasanya digunakan untuk memberikan gambaran antara sistem dan juga penggunanya. 

Dalam use case, pengguna dari sebuah sistem disebut dengan istilah aktor. Aktor sendiri bisa berupa manusia atau bisa juga sebuah perangkat yang mengakses suatu sistem.

Lalu apa perbedaan use case diagram dengan flowchart? Use case memiliki bentuk yang lebih sederhana daripada flowchart. Kemudian use case juga biasanya berfokus untuk satu hubungan saja. Berbeda dengan flowchart yang merupakan diagram alur yang menunjukkan urutan proses yang harus dilalui.

Komponen Use Case Diagram

Selanjutnya untuk mengetahui lebih dalam mengenai apa itu use case diagram, kamu harus memahami komponen yang ada dalam diagram yang satu ini. Ada tiga komponen utama yang perlu kamu ketahui untuk bisa membuat diagram yang satu ini. Ketiga komponen itu adalah :

1. Komponen Sistem

Yang pertama adalah komponen sistem. Dalam use case diagram, komponen sistem menjadi komponen yang tidak diberi gambar. Hal ini karena pemberian gambar pada sistem tidak terlalu memberikan makna pada suatu desain diagram.

Komponen sistem sendiri memiliki kegunaan untuk menyatakan batasan antara sistem dengan aktor yang menggunakan sistem tersebut. Setiap sistem akan diberikan label masing-masing yang sesuai. Hal ini berguna untuk mempermudah dalam membedakan sistem satu dengan sistem lainnya.

2. Komponen Actor

Kemudian ada komponen aktor atau actor. Komponen yang satu ini biasanya disalah artikan sebagai sebuah diagram. Padahal, komponen aktor bukan merupakan bagian dari use case diagram itu sendiri. 

Komponen aktor sendiri digunakan dalam sebuah diagram dengan tujuan untuk mempermudah pembuatan diagram nantinya. Keberadaan komponen aktor akan lebih memperjelas siapa yang akan berinteraksi dengan sistem yang akan dibuat nanti.

Komponen aktor memiliki kemampuan untuk memberikan dan menerima informasi dari sistem sekaligus secara bersamaan. Namun, perlu kamu ketahui bahwa aktor sendiri bukanlah orang yang akan mengontrol sebuah sistem. Aktor hanya berfungsi untuk memberikan gambaran terkait hubungannya dengan sistem.

3. Komponen Use Case

Terakhir adalah komponen use case. Dalam use case diagram, komponen yang satu ini menjadi gambaran fungsionalitas sebuah sistem. Hal ini menjadikan komponen dengan simbol oval ini menjadi pusat informasi dari diagram itu sendiri.

Dalam komponen yang satu ini, pengguna atau client bisa mengetahui apa saja fungsi yang sudah dibangun dalam sistem tersebut. Dengan begitu, pengguna bisa memahami apa saja yang dirasa masih kurang dari sistem yang akan dirancang.

Simbol Use Case Diagram

Sebuah diagram sudah pasti identik dengan yang namanya simbol. Begitu juga pada diagram yang satu ini, ada beberapa simbol yang harus kamu ketahui. Dengan mengetahuinya, kamu bisa lebih mudah pada saat akan membuat maupun membaca diagram ini.

Simbol yang ada pada use case adalah sebagai berikut:

  1. Aktor : merupakan simbol yang ada pada use case yang disimbolkan dengan bentuk orang. Biasanya digunakan untuk mewakili peran orang, sistem yang lain atau suatu alat ketika sedang berkomunikasi dengan use case terkait.
  2. Use Case : merupakan sebuah simbol yang ada pada use case yang disimbolkan dengan bentuk oval. Simbol yang satu ini digunakan untuk menunjukkan abstraksi interaksi yang terjadi antara sistem dengan aktor.
  3. Association : merupakan sebuah simbol yang ada pada use case yang disimbolkan dengan tanda panah ke arah kanan ( ——> ). Simbol ini digunakan ketika ingin menunjukkan abstraksi dari sebuah penghubung yang ada di antara aktor dengan use case.
  4. Generalisasi : merupakan simbol yang ada pada diagram use case yang bisa kamu temukan dengan simbol tanda panah putus putus ke arah kanan ( ——> ). Simbol ini menunjukkan spesialisasi suatu aktor untuk bisa berpartisipasi dengan sebuah use case.
  5. Selanjutnya ada simbol berupa <—— dengan tulisan <<include>> di atasnya. Simbol yang satu ini digunakan untuk menunjukkan bahwa suatu use case seluruhnya merupakan fungsionalitas dari use case yang lain.
  6. Yang terakhir adalah simbol <—— dengan tulisan <<extends>> di atasnya. Simbol terakhir ini biasanya digunakan ketika ingin menunjukkan bahwa suatu use case merupakan tambahan fungsionalitas dari use case lainnya jika suatu kondisi terpenuhi.

Itulah Pembahasan Mengenai Use Case Diagram

Kurang lebih seperti itu pembahasan mengenai pengertian, komponen, dan juga simbol yang ada di dalam use case ini. Use case sangatlah berbeda dengan flowchart. Untuk itu, jangan lagi menganggap bahwa kedua diagram ini sama ya!

Alexandromeo Lawrence I'm an experienced SEO Specialist who can grow a website through organic channel. I'm also passionate about digital marketing and web development