Alexandromeo “If I had six hours to chop down a tree, I'd spend the first four hours sharpening the axe.”, - Abraham Lincoln

Cara Mudah agar Backlink Cepat Terindex oleh Google

3 min read

Cara Mudah agar Backlink Cepat Terindex oleh Google

Cara agar backlink cepat terindex merupakan informasi yang sangat penting bagi para pejuang SEO. Sampai sekarang, backlink memang menjadi faktor yang krusial untuk menentukan peringkat halaman sebuah website di search engine Google.

Backlink harus menunggu untuk dideteksi lewat sebuah proses bernama crawling. Proses ini merupakan tugas dari Bot Google. Lalu apakah ada trik khusus untuk mempercepat proses index backlink tersebut? Cari tahu jawabannya pada artikel kali ini.

Seperti yang Anda tahu bahwa backlink termasuk salah satu bagian penting dalam off page SEO serta menjadi tulang punggung website dalam dunia SEO. 

Apalagi, jika sebuah website tidak berhasil masuk dalam index mesin pencarian, sudah jelas website tersebut tidak akan dapat bermanfaat sebagaimana mestinya. Lalu sebenarnya berapa lama waktu untuk backlink dapat terindex? 

Jawabannya adalah, tergantung pada frekuensi posting, periode perayapan (crawling), dan usia halaman dalam website tersebut. 

Semakin sering website tersebut melakukan update konten, maka akan semakin cepat untuk terindex. Kemudian, semakin lama usia halaman web, semakin lama juga waktu perayapannya.

Misalnya ada seseorang yang memberikan komentar atau tanggapan di halaman baru, atau mungkin ketika halaman masih belum terindex Google. Maka, waktu untuk backlink tersebut dapat terindex kurang lebih 1 sampai 2 hari ke depan. 

Kemudian ketika halaman web tersebut usianya sudah 5 tahun dan tidak ada pembaharuan selama 3 tahun, waktu agar backlink dapat terindeks bisa mencapai mingguan atau bulanan.

Berikut ini informasi seputar bagaimana cara agar backlink cepat terindex Google. Dengan begitu, peringkat website yang kamu gunakan untuk backlink akan cepat naik.

Perlu Anda ingat, sebuah backlink yang baik yaitu diberikan orang lain secara cuma-cuma. Bukan backlink yang Anda buat sendiri apalagi sampai berlebihan yang jatuhnya malah jadi spam. Menurut Web Trend Analyst Google yaitu John Muller, Google bisa mengabaikan backlink ketika terindikasi sebagai spam.

Jadi, pada saat Google masih belum mengindeks backlink, coba pikirkan lagi dari website mana Anda mendapatkan backlink tersebut. Pastikan backlink tersebut tidak berlebihan karena tentu Google akan menganggapnya sebagai spam lalu mengabaikannya.

Dalam SEO, ping merupakan proses untuk memberi tahu mesin pencari jika terdapat halaman baru yang sudah dibuat. Melalui ping tersebut Anda bisa meminta mesin pencari untuk mengindeksnya. 

Anda bisa memanfaatkan layanan ping secara gratis, misalnya Pingler. Akan tetapi, harus Anda pahami jika ping ini bukan bertujuan untuk meningkatkan peringkat website di mesin pencari.

Cara agar backlink cepat terindex juga bisa dengan memanfaatkan backlink tier kedua. Bagi yang belum pernah mendengar istilah tersebut, artikel ini akan memberikan gambaran secara ringkas:

  • Skema tier 1: website yang memberikan backlink > website utama
  • Skema tier 2: website yang memberikan backlink 2 > website yang memberikan backlink 1 > website utama

Dengan kata lain, Anda bisa membuat tambahan satu backlink lagi agar dapat terindex oleh Google. Jangan khawatir, ini merupakan salah satu trik terbaik sehingga proses index backlink berlangsung lebih cepat. 

Selain itu, Anda bisa menggunakan layanan seperti WordPress.com atau Blogger.com dan manfaatkan layanan tersebut secara gratis untuk menghadirkan tier kedua. 

Kemudian lakukan verifikasi dan fetch tautan backlink pada Search Console. Biasanya backlink akan langsung Anda temukan hanya dalam hitungan jam.

4. Inspeksi URL pada Google Webmaster Tools

Sebelum menerapkan cara ini, ada catatan khusus yang perlu Anda perhatikan. Anda memiliki kontrol atas website tempat backlink akan dibuat. Hal ini bisa dalam bentuk Private Blog Network atau PBN maupun website di mana Anda berperan sebagai admin yang bisa mengakses ke tool Google Webmaster.

Tool ini memungkinkan Anda untuk dapat memanfaatkan fungsi inspeksi URL. Sebuah teknik yang nanti akan memberi tahu Google jika ada halaman baru. Melalui Google Webmaster tools ini, Anda bisa submit setidaknya 500 URL setiap minggunya.

Manfaatkan langkah tersebut untuk membantu dalam mempercepat proses indeks backlink. Nanti URL yang Anda masukkan akan otomatis masuk sebagai prioritas crawling. Cara yang efektif dan tidak sedikit pejuang SEO yang menerapkannya dan berhasil.

5. Memanfaatkan Situs Jejaring Sosial

Setiap orang tentu memanfaatkan jejaring sosial berbeda. Anda bisa memanfaatkan berbagai macam platform jejaring sosial untuk membagikan URL halaman website yang di dalamnya berisi backlink

Salah satu cara ini terbukti berhasil untuk mempercepat backlink terindeks. Bahkan cara ini akan memberikan anda dua manfaat. Pertama, bisa menarik lebih banyak pengguna ke situs Anda. Kedua, proses index menjadi lebih cepat.

Semakin banyak Anda berbagi link ke media sosial, maka akan menimbulkan dampak yang positif yakni dapat menarik pengunjung web secara lebih banyak. Kemudian secara alami mesin pencari Google akan mengetahuinya. 

Selain cara di atas, Anda juga bisa memanfaatkan layanan bernama Indexification. Layanan ini kerap dimanfaatkan oleh para pakar SEO dunia.

Orang-orang yang memanfaatkan layanan ini sebenarnya membuat URL secara singkat pada tautan website. Selain itu, layanan ini juga akan membuat serta mengirimkan umpan RSS, melakukan ping, membuat peta situs, kemudian membuat dan ping pada halaman konten menggunakan tautan yang aktif.

Layanan ini memberikan jaminan Google akan mendeteksi tautan yang Anda kirimkan. Setidaknya Anda bisa mengirimkan 50.000 link setiap hari. Namun Anda harus membayar biaya sekitar $17.97 per bulan.

Kesimpulan

Sekian penjelasan seputar cara agar backlink cepat terindex. Kesimpulannya, terdapat beberapa cara untuk membuat Google mengindeks backlink dalam waktu singkat baik gratis maupun berbayar.

Untuk cara berbayar, selain menggunakan Indexification, Anda juga bisa memanfaatkan layanan lain seperti OneHourIndexing dan Lindexed. Fitur serta biayanya pun berbeda. Semoga bermanfaat.

Alexandromeo “If I had six hours to chop down a tree, I'd spend the first four hours sharpening the axe.”, - Abraham Lincoln