Mengetahui harga artikel menjadi salah satu faktor utama sebelum Anda memanfaatkan jasa penulisan pilihan Anda. Banyak jasa penulisan artikel tersebut berlomba untuk memberikan harga terbaik kepada para klien. Bahkan, tidak sedikit yang menawarkan jasa pembuatan artikel dengan harga termurah.
Akan tetapi, Anda juga mesti paham bahwa harga sangat berpengaruh terhadap kualitas tulisan artikel tersebut. Alasannya, ketika menulis artikel sudah pasti memerlukan effort. Namun, bukan berarti Anda harus mencari jasa penulisan yang menawarkan harga tertinggi.
Di sisi lain, Anda juga tidak harus memilih jasa penulisan dengan penawaran harga termurah, karena khawatir kualitasnya tidak sesuai keinginan Anda. Apalagi artikel yang tidak berkualitas bisa berpengaruh terhadap penilaian Google.
Berapa Harga Jasa Penulis Artikel yang Pas?
Sebelum Anda memutuskan menyewa jasa penulisan artikel, Anda mesti tahu berapa harga jasa penulis artikel tersebut. Informasi ini membantu Anda untuk menentukan berapa besar biaya yang harus Anda keluarkan.
1. Jumlah Kata
Sebenarnya, untuk rentang harga penulisan artikel beragam dan menyesuaikan dengan jumlah kata yang Anda pesan. Karena semakin banyak kata, maka semakin banyak juga penulis membutuhkan waktu untuk mencari referensi dan mengolah artikel. Misalnya sebagai berikut:
- Untuk 300 kata Rp20.000,00 an.
- Untuk 400 kata, yaitu Rp30.000,00 an.
- Sementara 500 kata Rp35.000,00 an.
- Pada artikel 600 kata, Rp40.000,00 an.
- Kemudian, untuk 700 kata Rp50.000,00 an.
- 800 kata, Rp55.000,00 an.
- 1000 kata, Rp70.000,00 an.
2. Tools Plagiarism Checker
Selain mengetahui harga artikel baik untuk tim penulis maupun editor, Anda juga mesti tahu berapa biaya untuk tools plagiasi yang digunakan. Jasa penulisan artikel terpercaya biasanya telah menyertakan informasi harga seputar tool plagiarism checker tersebut.
Untuk biaya yang mesti Anda keluarkan juga beragam. Secara umum, untuk biaya pengecekannya terbagi menjadi dua. Ada artikel yang tanpa melalui pengecekan premium serta ada artikel yang sudah melakukan pengecekan premium.
Kemudian, biaya artikel tanpa melalui pengecekan premium sekitar Rp6.000,00 an per 100 kata. Kemudian, untuk artikel yang melalui pengecekan premium kurang lebih Rp 7.000,00 an.
3. Penggunaan Gambar
Penyesuaian harga pada sebuah artikel juga tergantung dari apakah artikel tersebut harus menyertakan gambar atau tidak. Artikel yang sifatnya umum dan tanpa gambar cenderung lebih murah, jika Anda bandingkan dengan artikel tutorial.
Apalagi ketika pada artikel tersebut setiap langkah harus disertakan gambar tutorialnya atau gambar tambahan yang mendukung informasi di dalam artikel.
Tentu biaya artikel akan lebih mahal. Belum lagi, jika gambar yang disertakan harus gambar buatan sendiri tanpa mengambil dari website yang lain. Misalnya untuk artikel dengan gambar yang free commercial maka harganya Rp500,00 an. Kemudian artikel dengan gambar screenshot harganya Rp1.000,00 an.
Sementara itu, gambar dengan watermark maka harganya Rp2.000,00 an dan artikel dari gambar berbayar seperti iStock maka biayanya sekitar Rp25.000,00 an. Lalu, bagaimana jika gambar tersebut harus buatan sendiri? Maka biayanya kurang lebih Rp30.000,00 an tergantung kesulitan gambar yang dibuat.
4. Pengalaman Tim Penulis dan Editor
Tentu saja faktor pengalaman menjadi salah satu faktor utama mengapa terjadi perbedaan harga artikel. Untuk memperoleh pengalaman tersebut memang tidak bisa instan. Penulis dan editor harus melewati waktu yang cukup lama dengan berbagai kendala yang pasti mereka alami selama menjadi penulis artikel.
Pengalaman yang penulis dan editor dapatkan selama ini belum tentu dimiliki orang lain. Selain itu, pengalaman yang mereka miliki akan berpengaruh terhadap kualitas artikel yang dihasilkan.
Contohnya, penulis berpengalaman lebih paham akan cara optimalisasi SEO dibandingkan penulis pemula yang hanya bisa rewrite artikel tanpa memperhatikan riset keyword dan lainnya. Apalagi jika ditambah dengan pengecekan oleh editor berpengalaman, sehingga kualitas artikel lebih terjamin lagi.
Maka tidak heran, jika harga artikel untuk penulis berpengalaman dengan editor khusus cenderung lebih mahal daripada penulis pemula tanpa editor. Misalnya, penulis pemula dengan minim pengalaman bisa saja menawarkan harga sekitar Rp1.000,00 an per 100 kata.
Sementara penulis berpengalaman selama bertahun-tahun dan dilakukan pengecekan juga oleh editor khusus akan menawarkan harga dengan kisaran Rp15.000,00 an per 100 kata.
5. Tingkat Kesulitan
Selain keempat faktor di atas, tingkat kesulitan dari artikel atau topik yang diminta juga berpengaruh terhadap biaya penulisan. Biasanya, untuk artikel berjumlah 500 kata dengan topik lifestyle harganya berkisar Rp35.000,00 an.
Sedangkan artikel yang jumlah katanya sama, namun topiknya tentang bidang yang spesifik dan memerlukan data valid dari ahlinya, seperti artikel kedokteran bisa saja menjadi Rp100.000,00 an per 500 kata.
Dengan kata lain, sebelum mulai order artikel, sangat penting Anda memberi tahu kepada penulis tentang topik artikel yang dibutuhkan. Setelah itu, penulis akan memberikan daftar harga dan Anda tinggal menyesuaikannya saja.
6. Jenis Bahasa
Tidak bisa kita pungkiri bahwa jenis bahasa berpengaruh terhadap berapa budget yang Anda siapkan untuk membuat artikel. Penulisan artikel menggunakan Bahasa Inggris tentunya menuntut Anda mempersiapkan budget yang lebih tinggi daripada artikel berbahasa Indonesia.
Meskipun kedua artikel mempunyai jumlah kata yang sama, akan tetapi perbedaan harganya akan terlihat jelas. Karena kemampuan berbahasa Inggris secara tekstual tidak dimiliki sembarangan orang. Maka, tidak heran bila harganya jauh lebih tinggi.
Contohnya, harga artikel berbahasa Indonesia sekitar Rp10.000,00 an per 100 kata, sementara artikel berbahasa Inggris harganya Rp20.000,00 an.
Berbeda lagi jika Anda membutuhkan artikel dari bahasa negara lain, seperti Mandarin, Jerman, Korea Selatan, dan lainnya. Karena orang yang mengerti dan mampu membuat artikel berbahasa tersebut sangat sedikit di Indonesia.
Tentunya, budget yang Anda keluarkan juga jauh lebih besar. Bisa-bisa mencapai Rp50.000,00 an per 100 kata.
7. Jenis Artikel
Ternyata bukan hanya jenis bahasa yang berpengaruh terhadap biaya pembuatan artikel. Jenis artikel yang Anda pesan juga menjadi faktor mengapa harga artikel cenderung berbeda. Misalnya, Anda memerlukan artikel copywriting, harganya pasti berbeda dengan artikel ilmiah yang butuh riset khusus.
Kisaran harga untuk copywriting tentang deskripsi produk idealnya Rp50.000,00 an per 500 kata. Sedangkan artikel ilmiah, bisa saja mencapai Rp100.000,00 an per 500 kata. Sebab, artikel ini memiliki struktur yang berbeda dengan artikel pada umumnya dan pengecekan plagiasinya juga khusus serta data berasal dari jurnal.
8. Jumlah Revisi
Faktor berikutnya yang juga berpengaruh terhadap penentuan biaya penulisan artikel adalah jumlah revisi. Tentu tidak semua penulis mampu menyelesaikan setiap artikel dengan hasil memuaskan. Terkadang ada revisi yang diperlukan untuk menyempurnakan artikel tersebut sesuai kebutuhan Anda.
Biasanya jasa artikel akan menawarkan revisi dalam jumlah tertentu. Kisaran harga untuk artikel tanpa revisi ada di angka Rp3.000,00-Rp4.000,00 an per 100 kata. Sementara artikel yang menawarkan revisi sepuasnya sekitar Rp5.000,00 an.
Sebab, revisi membutuhkan waktu lagi untuk memperbaiki artikel sesuai kebutuhan Anda. Selain itu, penulis juga harus rela menunda pekerjaannya yang lain demi mengubah artikel sesuai harapan Anda. Maka tidak heran bila harga yang ditawarkan jauh lebih mahal.
9. Kecepatan Waktu
Terkadang ada klien yang menuntut penulis untuk segera menyelesaikan artikel. Padahal, masih banyak artikel yang belum terselesaikan dan Anda meminta agar artikel segera diselesaikan supaya bisa segera diunggah.
Dalam kasus ini, bisa jadi harga artikel cenderung lebih mahal dari biasanya. Misalnya, yang awalnya harga artikel normal Rp15.000,00 per 100 kata menjadi Rp20.000,00.
Sudah Paham Berapa Harga Artikel?
Kesimpulannya, harga idealnya sekitar Rp15.000,00 an per 100 kata untuk artikel yang ditulis oleh penulis berpengalaman, pembahasan padat, dicek oleh editor khusus, menggunakan tools plagiasi premium, dan sudah teroptimasi SEO.
Salah satu jasa penulisan yang bisa Anda andalkan untuk penulisan artikel adalah Makinrajin, karena menyediakan jasa artikel pilar dan jenis artikel lainnya yang berkualitas baik. Sebuah jasa penulis artikel terpercaya dan berpengalaman menyelesaikan ribuan artikel dengan berbagai topik.

I’m an experienced SEO Specialist who can grow a website through organic channel. I’m also passionate about digital marketing and web development