Alexandromeo Lawrence I'm an experienced SEO Specialist who can grow a website through organic channel. I'm also passionate about digital marketing and web development

Apa Itu Contextual Backlink? Kelebihan, dan Cara Mendapatkannya

3 min read

Apa Itu Contextual Backlink? Kelebihan, dan Cara Mendapatkannya

Anda akan segera mengetahui tentang apa itu contextual backlink. Apalagi, sejak dulu dunia SEO juga berhubungan dengan strategi pemanfaatan backlink

SEO sendiri merupakan suatu upaya yang akan mengusahakan posisi website ataupun konten menduduki posisi strategis di mesin pencarian. Dengan kata lain, menjadikan konten berada di peringkat teratas merupakan hal yang sangat penting. 

Jadi, ketika terdapat kesalahan dalam menerapkan strategi SEO ini, akibatnya konten Anda malah berpengaruh negatif terhadap website.

Dulu, Google memang belum memberikan aturan SEO yang ketat. Cukup memberikan backlink sebanyak-banyaknya, maka website yang Anda miliki berpotensi berada di peringkat teratas. 

Akan tetapi, Google sudah menghadirkan algoritma terbaru yang membuat peraturan optimasi website maupun konten menjadi semakin ketat.

Jika dahulu menautkan backlink bisa dilakukan dengan lebih leluasa, sekarang backlink yang Anda tautkan harus benar-benar sesuai konteks agar website berada di peringkat yang lebih baik. Salah satu caranya melalui yaitu kontekstual backlink.

Contextual backlink adalah backlink yang letaknya disematkan di artikel dari sebuah postingan. Kontekstual backlink juga termasuk strategi link building dalam SEO. Penempatan backlink tersebut bisa berada di awal, tengah, maupun akhir.

Banyak yang beranggapan jika satu backlink contextual mempunyai kekuatan setara dengan 100 backlink profil dan komentar. 

Namun setidaknya ada dua hal yang menjadi dasar mengapa kontekstual backlink cenderung lebih berkualitas. Hal ini karena backlink jenis ini lebih relevan serta lebih bagus. Selain itu, UX-nya pun juga lebih baik.

Apa saja kelebihan contextual backlink? Perlu Anda pahami bahwa menggunakan jenis backlink akan menghadirkan banyak manfaat. Google akan menganggap bahwa backlink yang kontekstual cenderung mempunyai tingkat relevansi yang lebih baik. 

Ini akan membuat Google memberikan nilai tambah pada artikel yang Anda posting. Melalui algoritma Google juga memungkinkan search engine agar lebih mempercayai tautan tersebut sehingga memang benar-benar menganggapnya sebagai tautan yang berkualitas, bukan spam atau hasil dari memanipulasi Google.

Sementara itu, beberapa manfaat dari menggunakan kontekstual backlink yaitu:

  • Trafik lebih banyak: para pengunjung lebih menyukai konten yang bermanfaat sehingga akan semakin banyak orang yang mengklik postingan atau artikel yang memiliki backlink kontekstual.
  • Meningkatkan visibilitas: akan lebih banyak orang yang melihat brand maupun nama website milik Anda.
  • Meningkatkan otoritas: mesin pencari Google cenderung memberikan otoritas terhadap halaman maupun domain yang mempunyai backlink yang berkualitas. Backlink tersebut kebanyakan berasal dari backlink kontekstual.
  • Meningkatkan kredibilitas website: orang akan mempunyai rasa percaya diri pada website yang Anda miliki melalui kehadiran kontekstual backlink.

Berikut ini langkah-langkah tentang bagaimana cara untuk memperoleh kontekstual backlink.

1. Membuat Artikel yang Berkualitas

Sebagai langkah awal, Anda harus menghadirkan artikel yang berkualitas. Anda harus menghadirkan konten yang benar-benar dibutuhkan oleh pengunjung. Jangan sampai para pengunjung website malah segera keluar padahal baru beberapa detik mengunjungi website.

Hal ini biasanya karena konten dari website yang Anda miliki tidak relevan dengan informasi yang mereka butuhkan. Untuk itu, hadirkan artikel berkualitas untuk membuat pengunjung membaca konten Anda hingga selesai. 

2. Menulis Artikel pada Website UGC

Cara yang kedua, Anda bisa memperoleh contextual backlink melalui website UGC atau User Generated Content. Ini merupakan jenis konten baik dalam bentuk gambar, teks, maupun video seputar produk atau brand yang dibuat serta dibagikan ke konsumen melalui media sosial serta platform online yang lain.

Anda bisa membuat konten dalam bentuk review, komentar, blog, podcast, maupun unggahan melalui media sosial. 

Website ini bisa Anda akses secara gratis dan selebihnya tergantung pada keputusan pengguna yang akan mempromosikan konten buatan Anda tersebut.

Website UGC memang terbukti mampu menunjang strategi Search Engine Optimization alias SEO. Artikel yang Anda buat bisa memperoleh backlink jika Anda memposting-nya pada blog mereka. 

Selain itu, UGC juga bisa menjadi cara untuk menghemat biaya serta waktu bagi Anda yang tengah menerapkan strategi pemasaran merek. 

3. Tautan Editorial

Secara umum, tautan editorial bisa Anda dapatkan melalui website yang mempunyai nilai otoritas tinggi serta tidak berfokus terhadap niche tertentu. 

Misalnya Anda mempunyai website yang berfokus pada industri perkapalan. Jadi Anda harus fokus memperoleh link artikel di mana audiens tertarik terhadap bisnis yang Anda miliki tersebut. Memang ini akan menjadi jenis link yang sulit untuk Anda dapatkan. Akan tetapi, jika berhasil maka hasilnya nanti tidak akan mengecewakan.

Maksudnya, pada saat ada link yang berasal dari situs dengan otoritas yang tinggi serta rusak, maka Anda dapat menggantinya dengan tautan milik sendiri. Akan tetapi, pastikan link pada tautan yang rusak tersebut berkualitas. 

Selain itu, pastikan broken link tersebut mempunyai niche yang sama dengan konten atau website milik Anda.

Selain berbagai cara di atas, untuk memperoleh kontekstual backlink juga dapat melalui penyedia jasa backlink. Salah satu jasa backlink terpercaya dan kualitasnya sudah terbukti adalah Makinrajin.com.

Sudah banyak pengguna yang memanfaatkan jasa dari Makinrajin. Harga yang harus Anda keluarkan akan sesuai dengan kualitas yang akan Anda dapatkan.

Kesimpulan

Sudah paham tentang apa itu contextual backlink? Jadi, kontekstual backlink merupakan jenis backlink yang posisinya bisa berada di awal, tengah, serta akhir sebuah artikel. Ada banyak manfaat yang Anda peroleh ketika memanfaatkan kontekstual backlink. Untuk mendapatkannya pun juga bisa dengan berbagai macam cara seperti yang telah Anda baca pada penjelasan di atas. Semoga bermanfaat.

Alexandromeo Lawrence I'm an experienced SEO Specialist who can grow a website through organic channel. I'm also passionate about digital marketing and web development