Menulis dan menerbitkan beragam postingan dan konten di website secara rutin memang adalah salah satu hal penting untuk menaikkan traffic website. Namun, ada satu hal yang tak boleh luput dari perhatian Anda, yaitu bagaimana cara agar postingan cepat terindex Google.
Nah, bagi Anda yang mengharapkan postingan di website cepat terindex dan muncul di halaman pencarian Google, Anda bisa mengikuti beberapa cara-cara indexing tertentu. Di bawah ini, ada 7 cara yang bisa Anda lakukan agar postingan blog muncul di Google. Yuk, simak dengan teliti!
7 Cara agar Postingan Cepat Terindex Google
Bagi setiap pemilik website maupun blog, mendapati kontennya terindex dan muncul di halaman Google adalah satu kebanggan tersendiri. Jika Anda mengharapkan hal ini, Anda bisa memahami dan menerapkan cara agar postingan blog cepat terindex di Google berikut:
1. Buat Sitemap XML
Demi memudahkan Google mengenali postingan yang ada di website, Anda bisa memulainya dengan membuat sitemap XML. Sitemap adalah halaman dari sebuah website yang berisi berbagai informasi penting seperti category, post, page, tag, dan image.
Disisi lain, XML adalah sebuah bahasa markup yang memiliki fungsi untuk menyederhanakan serta mempermudah proses penyimpanan dan pengiriman data antara satu server dengan server lainnya. Lalu, apa definisi dari sitemap XML itu sendiri?
Secara garis besar, sitemap XML adalah sebuah daftar dari berbagai halaman website yang ditujukan kepada mesin pencari Google agar website Anda cepat ditemukan. Membuat dan menggunakan sitemap XML sama saja dengan Anda memperkenalkan website kepada Google.
Sehingga postingan lebih cepat terindex dan muncul di mesin pencarian Google. Mengacu pada hal inilah mengapa membuat sitemap XML adalah hal pertama yang wajib Anda lakukan.
2. Integrasi dengan Google Search Console
Setelah Anda berhasil membuat sitemap XML. Maka, langkah selanjutnya yang harus Anda lakukan agar postingan cepat terindex Google adalah dengan mendaftarkan website ke Google Search Console.
Google Search Console sendiri merupakan satu tool Google yang memiliki tugas untuk memonitor kinerja dari website Anda beserta postingan-postingan di dalamnya. Melalui tool dari Google ini, Anda dapat mengidentifikasi halaman yang paling banyak diakses oleh pengunjung.
Selain itu, Anda dapat mengetahui kata kunci paling terkini untuk meningkatkan traffic website. Lebih dari itu, Google Search Console juga memiliki peran yang amat penting dalam proses indexing website dan postingan Anda.
Melalui tool ini, Anda dapat dengan mudah untuk mengetahui seberapa sering Google melakukan crawling terhadap website. Semakin Anda mengetahui jumlah crawling yang dilakukan oleh Google di website. Maka semakin banyak inovasi dan perubahan yang bisa Anda terapkan untuk meningkatkan kualitas dari website.
Di bawah ini, ada beberapa step yang dapat Anda ikuti untuk mendaftarkan sitemap XML yang sudah Anda buat sebelumnya ke Google Search Console:
- Pertama-tama, masuk ke dalam beranda dari Google Search Console.
- Pilihlah menu Sitemaps.
- Setelah itu, tambahkan file sitemap XML yang sudah Anda buat dan tekan submit.
- Jika sudah, maka akan muncul status “Success” pada daftar sitemap yang sudah Anda daftarkan.
3. Pastikan Tag Meta Tidak Noindex
Jika Anda sudah berhasil mendaftarkan website ke Google Search Console. Maka, langkah selanjutnya adalah memastikan bahwa tag meta postingan Anda tidak berstatus noindex.
Namun, jika tool ini menandai website dengan “noindex”. Artinya, Google telah menandai website Anda sebagai website yang tidak boleh muncul di hasil pencarian Google. Beruntungnya, ada beberapa solusi yang bisa Anda lakukan untuk mengatasi masalah noindex ini.
Setiap solusi dari masalah ini pun juga berbeda tergantung dari plugin yang Anda pakai. Pertama, untuk Yoast SEO, barangkali Anda mengalami masalah noindex saat menggunakan plugin ini. Maka, Anda bisa mengatasinya dengan menghapus tag meta.
Tidak perlu keahlian khusus, karena Yoast SEO akan membantu Anda dengan mudah. Namun, jika Anda mendapati tag meta dengan kode sumber halaman, maka Anda harus segera mencari X-Robots-Tag: noindex.
Lalu, untuk memodifikasinya, Anda bisa menggunakan file .htaccess dan httpd.conf yang dapat ditemukan di server web berbasis Apache. Selanjutnya, untuk Anda yang menggunakan plugin Rank Math SEO dan sedang mengalami masalah noindex.
Maka, Anda bisa melakukan beberapa step, seperti membuka dashboard, lalu arahkan ke Rank Math Title & Math Settings di pengaturan global meta. Setelah itu, pastikan bahwa Anda tidak salah mencentang “noindex” di pengaturan meta global.
4. Rutin Update Konten
Cara agar postingan cepat terindex Google selanjutnya adalah dengan rutin update. Meski postingan di website Anda masih belum terindex oleh Google, bukan berarti Anda boleh berhenti untuk menerbitkan postingan di website.
Selain dapat terus mengisi halaman yang ada di website, rutin menerbitkan konten di website justru malah dapat menarik perhatian Google. Tentu saja, update konten yang Anda lakukan pun harus lebih berkualitas. Berikut adalah beberapa tips untuk meningkatkan kualitas dari konten Anda:
- Tentukanlah topik sebelum Anda menulis konten.
- Lakukan research serta gunakanlah keyword yang tepat dan sesuai.
- Buat judul yang menarik dan persuasif.
- Ciptakanlah konten yang menginspirasi pembaca (engaging content).
- Terakhir, jangan lupa untuk selalu menyisipkan internal link maupun backlink.
Semakin berkualitas konten, Google akan semakin sering melakukan crawling di website Anda untuk memberikan index pada postingan Anda.
Baca Juga: Pentingnya Rutin Update Artikel, Apa Saja Manfaatnya?
5. Buat Kategori Konten yang Rapi
Semakin rapi halaman di sebuah website, tentu itu akan menarik bagi para pengunjung dan pembaca. Karena hal ini, membuat dan menyusun kategori di setiap konten dan postingan yang Anda terbitkan adalah hal yang penting.
Salah satu cara yang bisa Anda gunakan untuk menjadikan website memiliki kategori konten yang rapi adalah dengan menerapkan struktur Silo SEO. Apa itu Silo SEO? Umumnya, teknik ini digunakan oleh expertise SEO untuk merubah dan menjadikan website menjadi lebih rapi, terstruktur, dan terencana.
Penerapan teknik ini akan sangat membantu Anda untuk menentukan topik utama dari website. Selain itu, teknik ini juga memiliki manfaat untuk menjadikan struktur konten Anda lebih rapi.
Ketika menggunakan teknik ini, Anda akan membantu pengunjung untuk menemukan postingan-postingan maupun konten-konten Anda yang lain yang saling berhubungan.
Lebih dari itu, menerapkan teknik ini juga dapat membantu Google untuk menganalisa hubungan antar satu konten dengan konten yang lainnya dengan topik yang hampir mirip di website Anda.
Tentu saja, hal ini akan menjadi cara agar postingan blog cepat terindex di Google. Dibawah ini adalah beberapa cara yang bisa Anda coba untuk menerapkan teknik Silo SEO dengan baik:
- Tentukan kategori topik.
- Menciptakan navigasi sebagai jembatan di setiap kategori topik.
- Selalu menyisipkan internal link di setiap konten.
- Rutin untuk menerbitkan konten-konten baru di masing-masing kategori topik.
6. Manfaatkan Internal Link
Cara agar postingan cepat terindex Google berikutnya adalah dengan memanfaatkan internal link. Internal link adalah tautan yang dapat mengarahkan pengunjung dari satu halaman ke halaman lainnya dan tetap berada dalam satu website.
Menyisipkan internal link di setiap postingan akan membantu menaikkan traffic website Anda. Tidak sampai disitu, internal link juga dapat memudahkan Google untuk memahami keterkaitan antara satu halaman dengan halaman lainnya yang ada di website tersebut.
Anda bisa menyisipkan link ini di beberapa kata yang memang memiliki keterkaitan dengan konten Anda. Opsi lainnya, Anda bisa menggunakan anchor text untuk menyisipkan link, seperti di sini, di situ, atau dengan kata-kata relevan lainnya.
7. Gunakan Backlink
Berbeda dengan internal link, backlink adalah sebuah link dari website lain yang mengarah ke website Anda. Ketika menggunakan backlink, postingan Anda akan memiliki traffic yang lebih luas dengan pengunjung yang lebih beragam.
Backlink juga merupakan salah satu hal penting yang harus Anda perhatikan agar postingan Anda dapat terindex oleh Google dengan mudah. Mengapa? Karena dengan adanya backlink, Google akan lebih mudah mengetahui website Anda untuk mempercepat proses indexing.
Semakin berkualitas backlink yang Anda miliki, maka semakin mudah pula Google menemukan halaman website Anda.
Sudah Tahu Cara agar Postingan Cepat Terindex Google?
Apakah Anda sudah menerapkan cara agar postingan blog cepat terindex di Google di atas? Jika belum, maka sekarang adalah waktu yang tepat menerapkannya. Sehingga postingan dan website Anda dapat segera muncul di halaman pencarian Google. Semoga membantu!

I’m an experienced SEO Specialist who can grow a website through organic channel. I’m also passionate about digital marketing and web development